KNPI Bersama Bupati Bintan Gelar Nobar Final Piala Dunia 2022

  • Bagikan
Lokasi nonton bareng final piala dunia 2022 di Gedung Nasional, Tanjung Uban Kota, Kecamatan Bintan Utara. (Foto: Jul/Durasi.co.id)

BINTAN, DURASI.co.id – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bintan bersama Bupati Bintan Roby Kurniawan menggelar nonton bareng (Nobar) laga final Piala Dunia 2022 antara Prancis vs Argentina di Gedung Nasional, Tanjung Uban Kota, Kecamatan Bintan Utara, Minggu (18/12/2022) malam.

“Kami mengundang masyarakat, Organisasi Kepemudaan (OKP) dan Ormas untuk menyaksikan final Piala Dunia 2022 bersama Bupati Bintan,” kata Ketua KNPI Bintan, Alfeni Harmi kepada Durasi.co.id.

Alfeni Harmi menjelaskan, bahwa undangan ini bersifat terbuka, agar masyarakat, OKP dan Ormas dapat hadir.

“Nonton bareng Piala Dunia adalah ajang kebersamaan dan memperkuat persaudaraan,” sebutnya.

Ketua Laskar Merah Putih (LMP) Bintan, Juliansyah mengapresiasi KNPI dan Bupati Bintan Roby Kurniawan atas digelarnya nonton bareng final Piala Dunia 2022.

Baca Juga :  BU SPAM Akan Maksimalkan Air Baku Dekat Batamec

Dikatakannya, kehadiran Bupati Bintan Roby Kurniawan dalam acara nobar ini sebagai wujud menjalin kekompakan dengan seluruh elemen masyarakat.

“Tentunya nonton bareng final piala dunia ini menjadi ajang untuk membangun kebersamaan,” pungkas Juliansyah. (red)

  • Bagikan