Pj Bupati Kerinci Asraf Gelar Rapat Serah Terima Aset Jalan Kabupaten Jadi Aset Desa

  • Bagikan
Rapat serah terima jalan kabupaten ke desa, Selasa (2/4/24).

KERINCI, DURASI.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kerinci Pj Asraf Mengelar rapat Serah terima aset jalan Kabupaten ke Desa Kerinci, Selasa (2/4/2024).

Rapat dipimpin lansung oleh Pj Bupati kerinci turut itu dihadiri, Sekda Kerinci Zainal Efendi, serta sejumlah Kepala OPD dalam Kabupaten Kerinci.

Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kerinci, Asril dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dalam penyerahan asset jalan dari Kabupaten Kerinci dari dana Dana Alokasi Umum (DAU).

“Tujuan dari penyerahan jalan, supaya pengelolaan jalan visa lebih maksimal, baik itu pemeliharaan maupun peningkatannya,” ujar Asril Sekretaris PUPR.

Dilanjutkannya, untuk kedepannya aset jalan yang telah diserahkan kewenangan ke desa, yang berlokasi di seluruh desa di Kerinci kewenangannya diserahkan ke Desa masing-masing.

Baca Juga :  Wako Ahmadi Pantau Banjir dan Serahkan Bantuan

“Untuk kedepannya aset jalan yang telah diserahkan itu telah menjadi kewenagan desa masing-masing” sebutnya.

Sementara itu, Pj Bupati Kerinci, Asraf menjelaskan sejauh ini banyak jalan yang berada di desa- desa terutama jalan baru, namun pengelolaannya tidak bisa dilaksanakan desa karena statusnya jalan Kabupaten Kerinci.

“Setelah ini jalan desa dicatat masuk aset desa, sehingga nantinya dianggarkan untuk pengelolaannya dan peningkatan jalan,” sebutnya. (Harpai)

  • Bagikan