Ribuan Pelari Ramaikan Tanjungpinang Running Tour

  • Bagikan
Ribuan pelari mengikuti event Tanjungpinang Running Tour, Minggu (18/12). Foto: Jul/Durasi.co.id

TANJUNGPINANG, DURASI.co.id – Ribuan pelari dari berbagai daerah di Indonesia dan mancanegara meramaikan event Tanjungpinang Running Tour, Minggu (18/12/2022).

Ketua Pengarah Tanjungpinang Running Tour, Joko Yuhono mengatakan, peserta berasal dari Kepulauan Riau, Yogyakarta, Jakarta, Bogor dan Singapura.

“Para peserta terdiri dari tiga kategori, yakni kategori umum sebanyak 570 peserta, pelajar 120 peserta dan sisanya kategori veteran,” terangnya.

Ia menjelaskan, peserta akan mendapatkan mendali, dengan catatan mampu memasuki garis finish.

“Acara ini juga dimeriahkan aneka pertunjukkan seni dan budaya, seperti joget dangkong, reog, barongsai dan angklung,” ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menyampaikan apresiasi atas tingginya antusiasme peserta mengikuti Tanjungpinang Running Tour tersebut.

Baca Juga :  Simpan Sabu dalam Dubur, Calon Penumpang Pesawat Diamankan Bea Cukai Batam

Mantan Bupati Bintan dua periode ini mengatakan, Tanjungpinang Running Tour ini bisa menjadi salah satu event untuk mendukung sport tourism yang sedang dipromosikan ke wisatawan yang datang ke Kepri.

“Tanjungpinang Running Tour ini sangat bagus karena bisa mengenalkan Tanjungpinang ke penikmat olahraga secara luas,” sebutnya.

Ansar Ahmad berharap dengan berlangsungnya Tanjungpinang Running Tour bisa memberikan dampak positif untuk perputaran ekonomi di Tanjungpinang. “Seperti tingkat okupasi hotel dan juga event organizer,” tandasnya. (Jul)

Editor: Yendri

  • Bagikan