Peringati HUT Pramuka ke-62, Kwarran Semendawai Timur OKUT Gelar Kemah Bhakti 2023

  • Bagikan
Peringatan HUT Pramuka ke-62 di Bumi Perkemahan Lebung Sari, Desa Bawang Tikar, Semendawai Timur, OKUT, Senin (14/8). Foto: Didik/Durasi.co.id

OKUT, DURASI.co.id – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting (Kwarran) Semendawai Timur, Ogan Komering Ulu Timur OKUT memperingati HUT Pramuka ke-62 dengan menyelenggarakan perkemahan bhakti yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Lebung Sari, Desa Bawang Tikar.

Perkemahan hari Pramuka ke-62 tahun 2023 ini dijadwalkan akan berlangsung selama tiga hari dua malam yaitu dimulai pada tanggal 13-15 Agustus 2023.

Hadir dalam acara upacara pembukaan perkemahan HUT ke-62 tersebut, Camat Semendawai Timur sebagai Kamabiran, Ketua Kwarran, Kapolsek SS III, Danramil, Forum Kepala Sekolah (K3S), BKKBN, KUA, Dinas Pertanian, UPTD Puskesmas, Kepala Desa Bawang Tikar beserta jajaran aparatur Pemerintah Desa.

Perkemahan diikuti oleh seluruh pangkalan Gugus Depan (Gudep) dari SD, MI, SMP, MTs SMA, SMK dan MA yang berada di Kwartir Ranting Semendawai Timur. Berdasarkan data dari panitia tercatat ada 58 tenda putra dan putri.

Dengan mengusung tema “Sumber Daya Yang Profesional dan Berwawasan Kebangsaan” dan moto kegiatan “Satyaku Ku Darmakan, Darmaku Ku Bhakti kan”.

Kegiatan ini bermaksud untuk mempertemukan seluruh Pramuka Penggalang dan Penegak agar saling bekerjasama serta menjadi gerakan Pramuka dalam pembentukan karakter dan moral generasi penerus bangsa.

Baca Juga :  Yanto Diduga Tenggelam di Sungai Sembilang

Menurut Ketua Panitia Idham Fathoni SPd bahwa Hari Ulang Tahun Pramuka ke-62 merupakan suatu kegiatan pesta anggota kepramukaan dari gugus depan yang tergabung dalam suatu kegiatan Kwartir Ranting Kecamatan Semendawai Timur.

“Kegiatan yang dilaksanakan merupakan kegiatan yang kreatif, rekreatif, bermanfaat, menantang, menggembirakan, mengandung unsur pendidikan, keagamaan dan memupuk rasa persaudaraan serta persatuan demi terciptanya Pramuka yang madani dan mandiri,” ucapnya.

Lebih lanjut Idham Fatoni mengatakan maksud dan tujuan peringatan HUT Pramuka ini dilaksanakan demi terbentuknya kepribadian yang luhur para peserta didik untuk menjadi kader bangsa yang tangguh, percaya diri sesuai Tri Satya dan Dasa Darma serta untuk mengevaluasi hasil kegiatan yang telah di capai dan dilaksanakan pada gugus depan masing-masing pangkalan.

Sementara itu, Ketua Kwartir Ranting Semendawai Timur, Maryono SPd MPd dalam sambutannya pada acara pembukaan Perkemahan HUT Pramuka ke-62 mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran yang terlibat dalam mensukseskan peringatan HUT Pramuka di Kwarran Semendawai Timur.

Baca Juga :  Polda Sumsel Distribusikan Sembako ke Masyarakat Pesisir Terdampak Karhutbunla

“Semua acara kegiatan ini bisa berjalan berkat kerjasama dan support dari kita semua,” katanya.

Peringatan HUT Pramuka ke-62 di Bumi Perkemahan Lebung Sari, Desa Bawang Tikar, Semendawai Timur, OKUT, Senin (14/8). Foto: Didik/Durasi.co.id

Ia menjelaskan, dengan adanya support dari Kepala Desa, Pamong Desa dan masyarakat Desa Bawang Tikar selaku tuan rumah, perkemahan ini dapat berjalan dengan lancar dan aman.

Maryono juga menambahkan dan berharap kepada Kepala Kwartir Cabang OKU Timur, prihal kepemilikan Tanah Bumi Perkemahan Lebung Sari, Desa Bawang Tikar, Kecamatan Semendawai Timur, OKU Timur kedepannya dapat dijadikan sebagai Bumi Perkemahan Kwarcab OKU Timur.

“Karena kepemilikan tanah Bumi Perkemahan Lebung Sari ini sudah mutlak menjadi hak milik Kwarran Semendawai Timur berkat hibah dari Masyarakat Bawang Tikar. Dan saat ini sedang diurus surat sertifikatnya,” jelas Maryono yang juga merupakan mantan pengawas di UPTD Semendawai Timur yang bulan lalu telah memasuki masa purna bhakti.

Sedangkan Kepala Desa Bawang Tikar, Suyono meyambut gembira tanah perkemahan Lebung ini diadakan kembali perkemahan pasca masa pandemi covid 19, terakhir kali diadakan perkemahan Jambore Kwarran pada tahun 2019.

Baca Juga :  PT Pinang Witmas Sejati Gelar Upacara HUT RI ke-78 dan Pembagian Door Prize di Desa Mangsang

“Masyarakat Bawang Tikar juga menyambut baik kegiatan perkemahan dengan melakukan kegiatan gotong royong untuk persiapan lokasi perkemahan,” ungkapnya.

Ia mengemukakan, masyarakat bangga karena kampungnya menjadi ramai dengan adanya perkemahan Pramuka seluruh kecamatan ini.

“Perkemahan ini dirangkai dengan kegiatan yang mendidik, menyenangkan serta unjuk kompetisi positif antar Gudep,” tuturnya.

Adapun beberapa cabang lomba yang akan diikuti oleh setiap Gudep adalah Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB), pentas seni, karnaval budaya, masak non beras, pemilihan tenda bersih aman rapi indah (BARI).

Puncak acara adalah Upacara HUT Pramuka ke-62 yang akan dilaksanakan pada hari Senin, 14 Agustus 2023.

Acara yang selalu menjadi favorit bagi peserta perkemahan dan masyarakat adalah acara pentas seni dan malam api unggun yang akan dilaksanakan pada malam Selasa dan dilanjutkan dengan acara pentas seni.

“Pada perkemahan ini juga akan dilaksanakan bhakti sosial dengan membagikan paket sembako bagi warga yang berhak dan juga kegiatan penanaman penghijauan batang kelapa di bumi perkemahan,” ucapnya.

(Didik)

  • Bagikan